Desa Wisata

Fasilitas Tampomas

Saat sekarang ini Destinasi Wisata Tampomas telah memiliki beberapa fasilitas penunjang pariwisata seperti : Gazebo, Prahu Wisata, Mushola, Toilet, Lahan Parkir, Kolam Bermain Anak. Tiket masuk Destinasi Wisata Tampomas sangatlah bersahabat. Untuk HTM hanya dikenakan Rp. 5.000 per orang dan parkir motor sebesar Rp. 2.000 dan parkir mobil sebesar Rp. 5.000.

Tampomas Jeep Adventure

Salah satu paket wisata yang ditawarkan di Destinasi Wisata Tampomas Desa Gentansari adalah paket wisata jeep adventure. Untuk merasakan sensasi asyiknya di Tampomas, ada beberapa paket yang ditawarkan dengan harga per paket yang juga sangatlah bersahabat dan akan mendapatkan fasilitas perjalanan yang mengasyikan.

Tampomas Kano Adventure

Paket wisata lainnya yang ditawarkan di Destinasi Wisata Tampomas Desa Gentansari adalah paket wisata Kano adventure dengan beberapa paket yang ditawarkan serta fasilitas perjalanan yang mengasyikan.